Rekaman
video menarik ini diduga menunjukkan saat ketika “Tuhan” sedang berjalan di
langit di antara awan-awan dalam tayangan Facebook Live ketika sebuah badai
sedang menyerang.
Video itu
menunjukkan badai mulai terbentuk di Tuscaloosa, Alabama, dengan kamera
mengarah ke langit.
Selama live
streaming Facebook, Solo Dolo, orang yang memfilmkan kondisi cuaca ekstrem ini
terdengar mengatakan, “Hei, kami mengalami badai di sini. Kami tidak punya
listrik, semuanya tertiup di sini, kotak-kotak, pohon-pohon.”
Kamera kemudian beralih fokus kepada lubang putih terang di
cakrawala dan dia berkata, “Lihatlah lubang itu tepat di tengah langit … di
situlah dia yang punya kekuasaan.”
Beberapa saat kemudian, rekaman suara video itu mengatakan,
“Dia membuat kami terlindungi setidaknya, kami baik-baik saja.”
Namun tidak terjadi hingga ketika video ini ditayangkan di
Facebook live dimana seorang teman menunjukkan bentuk aneh yang menyerupai
tubuh manusia di awan-awan, yang oleh sebagian orang diklaim sebagai Tuhan.
Penonton dengan cepat menunjuk sosok bayangan yang kelihatan
seperti memiliki lengan dan kaki sedang berjalan di antara lubang terang di
awan-awan.
Menjawab komentar seseorang yang ditulis di posting videonya,
Solo Dolo menulis, “Tidak bisa lagi berkata bahwa Tuhanku tidak nyata! Terima
kasih Tuhan karena sudah memakai Lisa StandAlone Baker untuk menyatakan ini
kepada saya. Melihat ini adalah mempercayai ini.”
Video aslinya telah dilihat lebih dari satu juta kali di
Facebook dan mendapatkan lebih dari 7.000 komentar sejak diunggah hari Kamis
lalu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar