Yohanes 10 : 16
Ada lagi pada-Ku domba-domba lain, yang bukan dari kandang
ini; domba-domba itu harus Kutuntun juga dan mereka akan mendengarkan suara-Ku
dan mereka akan menjadi satu kawanan dengan satu gembala.
Tuhan berkata, "Ya, engkau harus pergi dan
memberitahu mereka semua yang telah engkau lihat, beritahu mereka bahwa
meja sudah disajikan, siap menunggu untukmu, engkau harus mempersiapkan dirimu
sendiri."
... "Gereja-Ku adalah seperti ini, beberapa
berpikiran ganda, beberapa orang munafik, ada juga yang tidak siap, beberapa
tidak memuja-Ku, beberapa melakukan hal-hal di rumah-Ku karena mereka
diwajibkan untuk melakukannya, beberapa ingin dilihat dan dipuji oleh pendeta
mereka. "
Yesus mulai menangis! Anak-anak yang tidak taat menggunakan
hand phone dalam sebuah gereja, saya melihat seorang pendeta yang berkhotbah di
depan altar dan tiba-tiba telepon genggamnya berdering. Pendeta ini berhenti
berkhotbah, dan pergi keluar untuk menjawab panggilan dari telepon
genggamnya.
Tuhan berkata, " Dapatkah engkau melihat bagaimana mereka
mengabaikan kehadiran-Ku,lihat bagaimana mereka mengabaikan kehadiran-Ku,
ketika seseorang sedang berkhotbah, ia memberitakan Firman-Ku. Mereka lebih
memilih memperhatikan ponsel mereka daripada memperhatikan-Ku.
"..." Katakan, katakan kepada Pendeta untuk melupakan ajaran
mereka sendiri, mereka bisa membencimu jika mereka inginkan, tetapi
banyak orang akan memahami tujuan mengapa Aku membawamu ke sini dan
banyak orang akan bertobat. "untuk engkau Pendeta, orang mungkin
membencimu ketika engkau memutuskan untuk melakukan kehendak Allah. Itu
tidak penting apakah mereka membencimu, lupakan ajaranmu, dan patuhi ajaran
yang diberikan Allah kepadamu. Jangan mencoba untuk menyenangkan siapapun,
jangan berkompromi.
Tuhan berkata, "Aku akan menyatukan Gereja-Ku
bersama-sama, Aku hanya memiliki satu Gereja, Aku tidak punya Gereja lain
di Bumi tapi hanya satu Gereja. Ini adalah Gereja-Ku yang akan dibawa
ke Sorga; ini adalah Gereja-Ku yang akan Aku persembahkan
kepada Bapa. "[Yohanes 10:16]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar